Forrest Li Anaknya Siapa? Inilah Biodata Visioner di Balik Kesuksesan Shopee dan Garena yang Dikabarkan Meninggal, Bukan Orang Biasa?

Forrest Li Anaknya Siapa? Inilah Biodata Visioner di Balik Kesuksesan Shopee dan Garena yang Dikabarkan Meninggal, Bukan Orang Biasa?

Forres-Instagram-

Forrest Li Anaknya Siapa? Inilah Biodata Visioner di Balik Kesuksesan Shopee dan Garena yang Dikabarkan Meninggal, Bukan Orang Biasa?
Biodata Tampang Forrest Li Lengkap dari Umur, Agama dan Akun IG, Sang Visioner di Balik Kesuksesan Shopee dan Garena yang Dikabarkan Meninggal

Belakangan ini, jagat media sosial dihebohkan dengan kabar duka yang menyebutkan bahwa Forrest Li, pendiri Sea Group yang menaungi perusahaan besar seperti Shopee dan Garena, telah meninggal dunia. Kabar ini langsung menyebar cepat di berbagai platform digital, terutama TikTok, dan memicu reaksi emosional dari berbagai kalangan, khususnya para pemain game seperti Free Fire dan Mobile Legends.



Kabar yang belum diketahui sumbernya dengan pasti ini membuat banyak pengguna internet merasa bingung dan penasaran. Beberapa video yang beredar menampilkan foto Forrest Li yang diedit dengan tulisan “RIP” (Rest in Peace) dan disertai musik latar bernada duka. Hal ini tentu saja memicu kegaduhan di kalangan netizen, terutama mereka yang mengagumi sosok di balik kesuksesan Free Fire dan Shopee.

Reaksi Heboh dari Komunitas Gamer
Tidak sedikit pengguna TikTok yang ikut meramaikan kabar ini dengan berbagai komentar. Sebagian ada yang mempertanyakan kebenaran informasi tersebut, seperti komentar dari akun @varo yang menulis, “Beneran kah pemilik Garena meninggal?” Sementara akun @li_shiya juga ikut menanyakan, “Itu real ya? Garena meninggal?”

Yang lebih menarik lagi, komunitas Mobile Legends (ML) juga tidak ketinggalan ikut meramaikan percakapan. Salah satu akun TikTok yang mengaku sebagai pemain ML, @bgis_2, menulis: “Kami player ML turut berduka cita atas meninggalnya Garena, semoga dia diterima di sisi yang Maha Kuasa.” Pernyataan ini sempat menjadi viral karena terdapat kesalahpahaman bahwa Garena adalah manusia, padahal Garena adalah perusahaan.



Meski terdengar lucu, reaksi ini membuktikan betapa besar pengaruh dan kepopuleran Garena dan game besutannya, khususnya Free Fire, di kalangan masyarakat, terutama gamer Indonesia dan Asia Tenggara.

Kabar Masih Tidak Jelas, Belum Ada Konfirmasi Resmi
Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari pihak Sea Group, Garena, atau keluarga besar Forrest Li mengenai kondisi pria yang dikenal sebagai salah satu konglomerat terkaya di Singapura tersebut. Tidak ada pula pemberitaan dari media mainstream lokal maupun internasional yang memastikan kebenaran kabar meninggalnya Forrest Li.

Sebagai informasi, Forrest Li adalah pendiri Sea Limited, sebuah perusahaan raksasa yang memiliki beberapa lini bisnis besar, termasuk Garena (Free Fire), Shopee, dan SeaMoney. Ia dikenal sebagai salah satu tokoh penting dalam dunia teknologi dan e-commerce di Asia, khususnya di Singapura.

Perjalanan Karier Forrest Li
Forrest Li lahir di Tianjin, Tiongkok pada tahun 1977. Ia menempuh pendidikan sarjana di Shanghai Jiaotong University dengan jurusan Teknik. Setelah lulus, ia bekerja di beberapa perusahaan besar, termasuk Viacom Media Networks, Motorola Networks, dan Corning Inc. Setelah beberapa tahun berkecimpung di dunia korporasi, ia melanjutkan pendidikannya di Stanford Graduate School of Business dan meraih gelar Master of Business Administration (MBA).

Di Stanford, ia menggunakan nama “Forrest” karena dosennya kesulitan melafalkan namanya. Nama ini diambil dari film populer “Forrest Gump” yang dibintangi Tom Hanks. Setelah menyelesaikan pendidikannya, ia mendirikan Sea Limited pada Mei 2009.

Dengan Garena sebagai lini bisnis pertama, Forrest Li mulai memperkenalkan berbagai judul game populer, salah satunya Free Fire yang kemudian menjadi fenomena global, terutama di Asia Tenggara dan Amerika Latin. Selain itu, Shopee, platform e-commerce yang juga bagian dari Sea Group, sukses menjadi salah satu aplikasi belanja online terbesar di Asia.

Kekayaan dan Pengaruhnya di Dunia Bisnis
Kesuksesannya tersebut membuat Forrest Li masuk dalam daftar orang terkaya di Singapura dan dunia. Menurut Forbes, pada April 2024, total kekayaan bersihnya mencapai 3,6 miliar dolar Amerika Serikat. Ia juga dikenal sebagai seorang visioner yang mampu mengubah Sea Group menjadi salah satu perusahaan teknologi paling berpengaruh di Asia.

Indikasi Hoaks, Warganet Diminta Bijak
Mengingat belum adanya konfirmasi resmi dari pihak manapun, serta tidak adanya pemberitaan dari media yang kredibel, besar kemungkinan kabar ini hanyalah hoaks atau kesalahpahaman di media sosial. Banyak pihak, termasuk para netizen, mengimbau agar masyarakat tidak langsung percaya dan menyebarkan informasi yang belum tentu benar.

Beberapa warganet mulai saling mengingatkan untuk lebih teliti dalam menerima informasi, terutama yang berkaitan dengan kabar duka. Pasalnya, informasi yang menyesatkan bisa menimbulkan dampak emosional yang tidak perlu, terutama bagi keluarga dari pihak yang disebut.

Baca juga: Item Anaknya Siapa? Berikut Biodata Suami TikToker Bidi Soediro yang Diduga Berselingkuh dengan Kasir Billiard, Bukan Orang Biasa?

TAG:
Sumber:


Berita Lainnya