Benarkah El Rumi Pemilik Brand Kahf?

Kafh-Instagram-
Benarkah El Rumi Pemikik Brand Kahf?
Kahf Milik Siapa? Fakta di Balik Viralnya Andre Taulany dan Keterlibatan El Rumi
Baru-baru ini, nama Kahf, brand perawatan tubuh pria lokal, kembali mencuri perhatian publik. Bukan karena iklan atau kolaborasi artis biasa, melainkan berkat viralnya video Andre Taulany yang mengaku dikirim satu truk produk Kahf. Momen unik ini pun memicu berbagai spekulasi, termasuk soal siapa sebenarnya yang berdiri di balik brand yang satu ini.
Andre Taulany dan Kahf: Humor yang Berbuah Nyata
Semua bermula dari sebuah lelucon. Dalam sebuah video yang diunggah akun resmi Instagram @kahfeveryday, Andre Taulany bercerita bahwa dirinya sempat bercanda meminta satu truk produk Kahf. Namun, ia tak menyangka jika lelucon tersebut benar-benar dipenuhi oleh tim Kahf.
“Buset, beneran dikirim dong sama Kahf. Padahal gue tuh iseng-iseng aja pas kemarin,” ujar Andre dalam video tersebut.
Ia menambahkan bahwa dirinya sempat mengirimkan papan bunga ke Kahf sebagai bentuk apresiasi, namun kemudian bercanda meminta agar produk dikirim satu truk penuh. “Gue kirimin papan bunga ke Kahf, terus gue iseng komen bisa kali dikirim 1 truk, eh beneran dikirim. Dikira bercanda!” imbuhnya.
Unggahan tersebut langsung viral di media sosial dan memicu banyak reaksi dari netizen. Banyak yang terhibur dengan ketulusan Kahf dalam merespons lelucon Andre.
El Rumi Muncul, Spekulasi Pun Bermunculan
Tak hanya viral karena lelucon Andre, kejadian ini pun semakin menarik setelah El Rumi—putra kedua musisi kondang Ahmad Dhani dan Maia Estianty—tampak hadir di lokasi kantor pusat Kahf, yaitu PT Paragon Technology and Innovation. Kehadirannya langsung memicu spekulasi di kalangan netizen.
Sejumlah pengguna media sosial mengunggah foto dan video yang memperlihatkan El Rumi berada di gedung Paragon bersama Andre Taulany. Salah satunya menulis, “Kapan lagi bisa lihat artis sedekat ini klo bukan di Paragon,” tulis akun tersebut pada 26 Juli 2025.
Munculnya El Rumi di tengah viralnya momen ini membuat publik semakin penasaran. Banyak yang langsung bertanya, “Apakah El Rumi pemilik Kahf?”
Siapa Sebenarnya Pemilik Brand Kahf?
Sebenarnya, Kahf bukan dimiliki oleh El Rumi. Brand ini merupakan salah satu anak perusahaan dari PT Paragon Technology and Innovation, perusahaan besar yang juga menaungi brand kosmetik dan perawatan wanita seperti Wardah dan Emina.
Paragon sendiri dikenal sebagai salah satu perusahaan kosmetik terbesar di Indonesia. Mereka telah berdiri sejak tahun 1997 dan terus berkembang hingga kini. Dengan visi untuk memberikan produk berkualitas yang sesuai dengan nilai-nilai keislaman, Paragon berhasil menciptakan brand-brand yang disukai oleh masyarakat Indonesia.
Kahf, yang dirilis pertama kali pada tahun 2019, hadir dengan konsep “spiritual grooming”. Brand ini menawarkan berbagai produk perawatan tubuh untuk pria, seperti facial wash, deodorant, body spray, sunscreen, hingga parfum. Kahf tidak hanya fokus pada penampilan fisik, tapi juga ingin mengajak pria Indonesia untuk memiliki jiwa yang baik serta berkontribusi positif bagi lingkungan sekitar.
Lalu, Siapa El Rumi di Kahf?
Meski bukan pemilik, El Rumi memiliki peran penting di Kahf. Ia adalah brand ambassador dari brand ini. Dengan penampilan yang kharismatik dan sesuai dengan target market Kahf, El Rumi dinilai cocok menjadi wajah dari brand perawatan tubuh pria tersebut.
Sebagai brand ambassador, El Rumi sering tampil dalam iklan Kahf, kampanye digital, hingga tur ke berbagai kota untuk memperkenalkan produk-produk terbaru Kahf. Keterlibatannya dalam dunia bisnis, meski masih dalam tahap awal, mulai menarik perhatian publik.