Tarian Anak di Pacu Jalur Viral, Malaysia Klaim Budaya Riau? Netizen Geram: Kebiasaan Tetangga!

Dikha-Instagram-
Sebagai identitas nasional, budaya lokal seperti Pacu Jalur tidak boleh dibiarkan tergerus atau tercerabut oleh narasi yang keliru. Ia harus terus dilestarikan, dikampanyekan, dan dijaga agar tetap menjadi milik rakyat Indonesia.
Pacu Jalur, Simbol Harga Diri Bangsa
Kini, Pacu Jalur tidak lagi hanya menjadi tradisi lokal yang dikenal di pelosok Riau. Ia telah menjadi simbol harga diri bangsa, simbol bahwa Indonesia memiliki warisan budaya yang unik, kaya, dan patut dibanggakan.
Aksi Togak Luan di atas perahu yang melaju kencat di Sungai Kuantan bukan hanya memukau mata, tapi juga mengobarkan semangat kebangkitan budaya lokal. Ia mengingatkan kita semua bahwa tradisi adalah nyawa dari sebuah bangsa—dan kita lah yang bertanggung jawab untuk menjaganya.
Jadi, mari kita dukung langkah Dinas Pariwisata Riau dalam mengangkat Pacu Jalur ke panggung dunia. Mari kita pastikan bahwa generasi mendatang masih bisa menyaksikan tarian Togak Luan, mendengarkan gema gendang di tepi Sungai Kuantan, dan merasakan semangat persatuan yang lahir dari tradisi yang kita cintai bersama.