MISTERI Fenomena Gelombang Berbentuk Kotak-Kotak Lautan, Benarkah Pertanda Petaka?

Gelombang Kotak--
MISTERI Fenomena Gelombang Berbentuk Kotak-Kotak Lautan, Benarkah Pertanda Petaka?
Sebuah video viral di internet baru-baru ini menunjukkan fenomena alam yang luar biasa namun berpotensi mematikan. Video tersebut, yang disebut berasal dari awak kapal nelayan yang sedang melintasi Laut Aegea di lepas pantai Turki, merekam gelombang laut dengan pola kotak-kotak layaknya papan catur.
Meskipun tampak indah dan unik, fenomena ini dikenal sangat berbahaya bagi perenang maupun kapal.
Menurut laporan The Sun , gelombang kotak-kotak atau square wave sering dikaitkan dengan kecelakaan laut, termasuk tenggelamnya kapal. Fenomena ini terjadi ketika dua arus laut dengan arah berbeda bertabrakan pada sudut 90 derajat, menciptakan pola silang yang khas. Dalam ilmu kelautan, fenomena ini juga dikenal sebagai laut bersilang (cross sea) .
Baca juga: Samsung Galaxy A55 dan A35 Diskon Gila-Gilaan di Awal Maret 2025, Harga Turun hingga Rp1 Jutaan!
Baca juga: Viral, D'MASIV Beli Halte Transjakarta Petukangan, Ternyata ini Alasannya
Baca juga: CATAT! Ini 90+ Daftar Pinjol Legal Resmi OJK Terbaru Maret 2025, Hati-hati
Penyebab Terjadinya Gelombang Kotak-Kotak
Menurut IFL Science , fenomena ini umumnya dipicu oleh kombinasi faktor cuaca dan arus laut. Berikut adalah beberapa penyebab utama:
- Pengaruh Cuaca Ekstrem :
Badai tropis atau angin kencang dapat mendorong gelombang ke berbagai arah. Misalnya, badai dapat menciptakan gelombang besar yang bergerak dalam arah berlawanan, sehingga membentuk pola kotak-kotak saat bertemu. - Pergeseran Angin :
Perubahan mendadak dalam arah dan kecepatan angin dapat mengubah arah gelombang yang sudah terbentuk. Ketika gelombang yang tadinya bergerak lurus tiba-tiba berbalik arah akibat angin, pola gelombang kotak-kotak pun tercipta. - Arus Laut yang Bertabrakan :
Di beberapa wilayah seperti Gibraltar , arus laut yang kuat sering kali bertabrakan satu sama lain, menciptakan gelombang kotak-kotak secara rutin. Namun, fenomena ini juga bisa muncul secara singkat di lokasi lain yang memiliki kondisi serupa.
Mengapa Gelombang Kotak-Kotak Berbahaya?